Definisi Visual Basic - Information System Khanate (Sistem Informasi / سیستم اطلاعات)

Latest

Information Systems is a lesson in a program-based conducted to seek knowledge in computers on the network, applications and windows. And looking for a way of solutions to the problems at hand. (سیستم اطلاعات یک درس بر اساس برنامه در حال انجام است تا به دنبال دانش در کامپیوتر در شبکه، برنامه های کاربردی و پنجره است. و به دنبال راه حل برای مشکلات مواجه می شوند.)

Friday, June 16, 2017

Definisi Visual Basic

Hasil gambar untuk visual basic
Artikel ini membahas mengenai bahasa pemrograman Visual Basic yang dirilis oleh Microsoft bersama Visual Studio 6.0 atau sebelumnya. Untuk bahasa Visual Basic yang dirilis bersama Visual Studio .NET atau yang lebih baru..


Microsoft Visual Basic (sering disingkat sebagai VB saja) merupakan sebuah bahasa pemrograman yang menawarkan Integrated Development Environment (IDE) visual untuk membuat program perangkat lunak berbasis sistem operasi Microsoft Windows dengan menggunakan model pemrograman (COM).
Visual Basic merupakan turunan bahasa pemrograman BASIC dan menawarkan pengembangan perangkat lunak komputer berbasis grafik dengan cepat.
Beberapa bahasa skrip seperti Visual Basic for Applications (VBA) dan Visual Basic Scripting Edition (VBScript), mirip seperti halnya Visual Basic, tetapi cara kerjanya yang berbeda.
Para programmer dapat membangun aplikasi dengan menggunakan komponen-komponen yang disediakan oleh Microsoft Visual Basic Program-program yang ditulis dengan Visual Basic juga dapat menggunakan Windows API, tapi membutuhkan deklarasi fungsi luar tambahan.
Dalam pemrograman untuk bisnis, Visual Basic memiliki pangsa pasar yang sangat luas. Sebuah survey yang dilakukan pada tahun 2005 menunjukkan bahwa 62% pengembang perangkat lunak dilaporkan menggunakan berbagai bentuk Visual Basic, yang diikuti oleh C++, JavaScript, C#, dan Java.

Contoh kode

Kode berikut menampilkan kotak pesan "Hello, World!":

Private Sub Form_Load()
    ' Execute a simple message box that says "Hello, World!"
    MsgBox "Hello, World!"
End Sub

Kode berikut membuat sebuah perhitungan naik setiap 1 detik dan menampilkannya di label (sebuah kontrol label dan timer dibutuhkan di dalam form agar bisa bekerja):

Option Explicit
Dim Count As Integer
Private Sub Form_Load()
    Count = 0
    Timer1.Interval = 1000 'milidetik
End Sub
Private Sub Timer1_Timer()
    Count = Count + 1
    Label1.Caption = Count
End Sub




No comments:

Post a Comment